August 05, 2022

3 Cara Mengatasi Bluetooth HP Android Tidak Bisa Nyala




Bluetooth Android Tidak Bisa Nyala - Pernahkah kamu mengalami masalah bluetooth hp android tidak bisa dinyalakan ?

Kondisi ini terjadi saat bluetooth hp android diaktifkan, namun bluetooth malah mati sendiri.

Meskipun sudah coba dihidupkan, bluetooth hp android tetap tidak bisa aktif.

Hal ini tentu sangat menggangu karena mengakibatkan bluetooth hp android tidak berfungsi.

Lantas bagaimana cara mengatasi bluetooth error tidak bisa dinyalakan pada hp android tersebut ?

Oleh karena itu pada pertemuan kali ini saya akan memberikan cara mengatasi bluetooth hp android tidak bisa dinyalakan tersebut.


Cara Mengatasi Bluetooth Tidak Bisa Dinyalakan Di HP Android


bluetooth hp android tidak bisa dinyalakan

Perlu kita ketahui bahwa banyak faktor yang menjadi penyebab bluetooth tidak berfungsi di hp android.

Mulai dari masalah pada software hingga kerusakan hardwarenya.

Untuk itu jika bluetooth hp android kamu rusak, coba lakukan beberapa langkah berikut ini :


baca juga : Cara Mengatasi Headset Bluetooth Tidak Bisa Dicas


Cara Memperbaiki Bluetooth HP Android Tidak Bisa Diaktifkan


1. Hapus Data dan Cache Bluetooth

Agar bluetooth hp android nyala, kita perlu mengaktifkannya lewat pengaturan ponsel atau layar bar hp android.

Namun jika preset sudah dinyalakan tapi bluetooth tidak mau nyala maka coba hapus data dan cache bluetooth dengan langkah - langkah sebagai berikut :


  1. Buka pengaturan.
  2. Masuk ke menu pengaturan lainnya > pengelolaan aplikasi.
  3. Kemudian cari bluetooth lalu pilih penyimpanan.
  4. Setelah itu klik hapus cache lalu hapus data.

Cara diatas saya merupakan tampilan pengaturan untuk mengatasi bluetooth tidak bisa hidup di hp android kamu tersebut.


2. Reset Pengaturan Bluetooth


Jika dengan cara pertama bluetooth masih tidak bisa digunakan maka coba lakukan reset pengaturan bluetooth.

Reset pengaturan bluetooth merupakan salah satu cara untuk menormalkan kembali pengaturan bluetooth yang error agar kembali ke pengaturan awal.

Maka dari itu, agar bluetooth hp android bisa dinyalakan coba lakukan reset pengaturan bluetooth terlebih dahulu dengan langkah - langkah di bawah ini :


  1. Pertama masuk ke pengaturan.
  2. Setelah itu pilih pengaturan lainnya > buat cadangan & atur ulang.
  3. Jika sudah pada menu setel ulang pilih opsi atur ulang pengaturan jaringan.
  4. Terakhir klik atur ulang pengaturan.

Tujuan langkah ke dua ini adalah untuk mengatur ulang semua pengaturan jaringan, termasuk : wifi, jaringan data seluler, dan bluetooth.


3. Ganti IC Bluetooth Android


IC bluetooth merupakan komponen hp android yang berfungsi untuk mengirim sinyal dari prosesor ke bluetooth.

Jika ic bluetooth terjadi kerusakan maka secara otomatis bluetooth hp android akan error / tidak berfungsi.

Jadi jika bluetooth sudah diaktifkan namun langsung tidak aktif kembali maka perlu dicurigai adanya kerusakan pada ic bluetooth tersebut.

Untuk memastikan kerusakannya diperlukan beberapa alat dan keahlian di bidang hp android.

Oleh karena itu apabila kamu mengalami masalah dimana bluetooth tidak bisa dinyalakan dan sudah mencoba 2 cara diatas namun tidak memberikan hasil, maka segera bawa hp android kamu ke tempat service terdekat.


baca juga : Headset Bluetooth Mati Sebelah


Penutup

Demikian pertemuan kita kali ini yang baru saja mengulas tentang bagaimana cara mengatasi bluetooth hp android yang tidak bisa dinyalakan tersebut.

Semoga postingan saya kali ini bisa memberikan manfaat untuk kita semua dan silakan tulis pada kolom komentar jika ada yang ingin kalian tanyakan.

Sekian dan terima kasih.

Situs ini juga direkomendasikan di Channel Youtube. Open chat lewat Whatsapp !

Tips android menarik lainnya :

Powered by Blogger.