April 18, 2022

6 Cara Mengatasi Mic HP Android Tidak Berfungsi (Rusak)




Mic HP Tidak Berfungsi - Mikrofon atau yang kita kenal dengan mic hp berfungsi untuk merekam suara ataupun berbicara saat melakukan panggilan telepon.

Panggilan telepon akan bermasalah apabila mic hp android kamu rusak, misalnya saja suara saat telepon kecil.

Selain tidak ada suara, akan muncul masalah lain seperti berikut apabila microphone android tidak berfungsi :


  • Suara mic kecil
  • Mic tidak bisa merekam suara
  • Mic hp tidak bisa berfungsi, rusak atau malah mati

Walaupun demikian, sebenarnya mic hp android jarang sekali rusak. Sekalipun rusak, cara memperbaiki mic hp yang tidak berfungsi tersebut cukup mudah.

baca juga : Cara Mengatasi Suara Memantul Saat Telepon


Penyebab Mic HP Android Tidak Berfungsi (Error)

Banyak faktor yang membuat mic hp menjadi error, baik itu karena faktor software ataupun hardware mikrofon itu sendiri.

Namun apabila kamu sedang melakukan panggilan telepon dan mic tidak berfungsi saat loudspeaker, seringkali masalah tersebut disebabkan oleh beberapa hal berikut :

1. Masalah jaringan, jika kamu sedang melakukan panggilan dan tiba - tiba, lawan bicara kamu tidak dapat mendengar suara kamu, bisa jadi ada masalah sinyal pada provider jaringannya.

2. Mikrofon tertutup, tidak menutup kemungkinan kamu tanpa sengaja menempatkan jari - jari pada mikrofon selama panggilan yang menghalangi suara. Alhasil, suara tidak akan terdengar jelas meskipun sudah didengarkan lewat loadspeaker.

3. Penumpukan kotoran, kontaminasi kotoran dan debu dalam jangka waktu lama juga dapat mengakibatkan mikrofon hp android kamu tidak berfungsi.

4. Aplikasi pihak ketiga, salah satu penyebab errornya mic hp android kamu adalah karena aplikasi pihak ketiga. Biasa aplikasi yang sering kali membuat mic hp rusak biasanya adalah aplikasi yang kalian unduh bukan dari google playstore.


Cara Mengatasi Mic HP Android Yang Tidak Berfungsi


cara mengatasi mic hp android yang tidak berfungsi

1. Restart HP Android

Perlu kalian ketahui, bahwa masalah bug pada sistem android bisa menonaktifkan fitur mic.

Alhasil, HP tidak bisa merekam suara karena mic-nya yang tidak berfungsi. Dan cara termudah untuk memperbaiki mic hp android tersebut adalah dengan me-restart hp saja.

Cukup dengan :


  • Tekan tombol power hp sekitar 3 sampai 5 detik
  • Kemudian akan muncul pilihan "matikan daya" atau "restart"
  • Lalu kalian pilih saja restart perangkat android

Selain opsi restart, kamu juga bisa mematikan daya beberapa saat dengan cara yang sama.

Yaitu :


  • Tekan tombol power hp
  • Setelah itu tekan pilihan "matikan daya" pada layar hp kamu
  • Jika kamu menggunakan hp bukan baterai tanam, kamu bisa melepas baterai beberapa saat sebelun perangkat android dihidupkan
  • Lalu hidupkan daya

2. Bersihkan Lubang Mikrofon HP

Letak mic hp biasanya berada di bagian bawah hp dan memiliki ciri - ciri dengan lubang mic yang sangat kecil.

Biasanya adanya kotoran pada lubang mic tersebut dapat mengakibatkan suara mic kecil saat melakukan panggilan telepon.

Dan berikut cara membersihkan lubang mic hp yang kotor tersebut :


  1. Pertama siapkan tusuk gigi atau benda kecil dengan ujung yang tumpul
  2. Setelah itu bersihkan lubang mic hp menggunakan tusuk gigi tersebut
  3. Lakukan secara perlahan dan hati - hati
  4. Jika sudah tes fungsi mic hp kamu kembali

Apabila mic hp tidak ada suara akibat kontaminasi kotoran, dengan cara ini seharusnya mikrofon hp yang rusak bisa normal kembali.

baca juga : Speaker HP Bunyi Kresek ? Ini Solusi Termudahnya !


3. Periksa Pengaturan Mikrofon Aplikasi

Hampir di setiap aplikasi android, akses mic dibutuhkan untuk menjalankan salah satu fiturnya.

Misalnya saja aplikasi Whatsapp, ijin akses mikrofon hp akan dibuthkan untuk melakukan panggilan telepon ataupun video.

Kamu bisa mengecek dan berikut cara setting microphone pada aplikasi whatsapp android :


  • Pertama masuk ke pengaturan
  • Setelah itu pengelolaan aplikasi >> cari aplikasi whatsapp
  • Kemudian pilih ijin aplikasi
  • Lalu pastikan pengaturan mikrofon sudah kamu aktifkan

Dan apabila pengaturan mikrofon tersebut belum kalian aktifkan, kamu akan mengalami masalah mic tidak berfungsi saat video call ataupun panggilan telepon whatsapp.


baca juga : Panggilan Whatsapp Tidak Ada Suara

4. Reset HP (Factory Reset)

Solusi paling efektif apabila sumber penyebab mic tidak berfungsi tersebut dari softwarenya adalah dengan melakukan factory reset.

Sebenarnya melakukan reset hp ini tidak hanya untuk mengatasi masalah mic android yang tidak berfungsi saja, melainkan semua masalah pada software di perangkat android.

Namun jika kamu akan melakukan cara ke empat ini, pastikan terlebih dahulu kamu sudah melakukan backup semua data yang ada di hp android kamu tersebut.

Sebab factory reset akan menghapus semua data yang ada di perangkat android yang kalian miliki.


5. Gunakan Mic Eksternal

Tidak banyak pengguna android yang mengetahui cara lain untuk mengatasi microphone hp tidak ada suara adalah dengan menggunakan mic eksternal.

Kamu bisa menggunakan mic headset atau membeli mic eksternal dengan harga sekitar 12 ribu sampai 25 ribu rupiah apabila mic bawaan hp kamu rusak.

Namun apabila solusi alternatif ini cukup ribet menurut kamu, langkah terakhir untuk mengatasinya adalah dengan membawa hp kamu ke tempat service.


6. Bawa HP Kamu Ke Tempat Service

Apabila masalahnya bukan karena sistem, besar kemungkinan kerusakan berasal dari komponen mic hp itu sendiri.

Penyebab kerusakannya bisa karena kabel fleksibel yang rusak bahkan komponen mic hp itu sendiri yang rusak.

Untuk itu kamu bisa membawa hp kamu ke tempat service untuk melakukan perbaikan. Dan besar biaya service mic hp yang rusak bisa kamu lihat pada tabel di bawah ini :


Biaya Perbaikan Mic HP Harga Komponen Mic HP
100 ribu sampai 200 ribu 25 ribu sampai 75 ribu

baca juga : HP Tidak Ada Suara Karena Icon Headset


Penutup

Demikian pertemua kita kali ini yang baru saja mengulas tentang cara mengatasi mic hp android rusak atau tidak berfungsi tersebut.

Tips kali ini saya buat berdasarkan penglaman saya yang sudah berulang kali mengalami masalah pada mikrofon hp android yang saya miliki.

Semoga postingan ini dapat mudah untuk dipahami dan bisa bermanfaat untuk kita semua.

Namun jika kamu memiliki cara lain seputar masalah mic hp android, silakan tulis saja pada kolom komentar.

Sekian dan terima kasih.

Situs ini juga direkomendasikan di Channel Youtube. Open chat lewat Whatsapp !

Tips android menarik lainnya :

Powered by Blogger.